Penyusunan Draft RSNI Anggrek Dendrobium Hibrida
Koordinasi kedua diselenggarakan rabu (22/5/24) membahas Draft RSNI Anggrek Pot umtuk merevisi SNI 7990.1:2014 tentang Anggrek Pot Dendrobium Hibrida antara tim BPSI Tanaman Hias bersama stakeholder/pelaku usaha tani tanaman hias dari Sanderiana Orchid dan pakar anggrek dari pihak swasta.
Sama halnya dengan koordinasi sebelumnya,tujuan diselenggarakannya koordinasi ini untuk menjaring informasi yang lebih lengkap dan akurat terkait penyempurnaan dokumen Rancangan Standard Nasional Indonesia (RSNI) anggrek dendrobium hibrida.
Draft RSNI Anggrek Pot Dendrobium Hibrida yang dihasilkan dari rapat koordinasi ini terdiri dari penggunaan istilah dan definisi, pengkelasan, persyaratan mutu hingga pengemasan dan perbaikan pelabelan tanaman.
Kegiatan penyusunan SNI untuk komoditas tanaman hias merupakan salah satu tusi utama BPSI Tanaman Hias dan pada 2024 BPSI tanaman hias mendapat mandat untuk Menyusun 2 RSNI, yaitu revisi SNI 7990.1:2014 dan revisi SNI 7990.2:2014 Anggrek Pot.