Tingkatkan keterampilan dan wawasan BSIP Tanaman Hias Lakukan Pembekalan Siswa SMK
Pertemuan kedua pembelajaran siswa SMK di BSIP Tanaman Hias dilaksanakan hari ini jumat (1/9/23) dengan materi pengenalan lansekap tanaman hias oleh Muhidin dan Arlan Hernawan.
Setelah itu dilanjutkan pengenalan teknik merangkai bunga oleh Laily Qodriyah, SP. berikut praktik pembuatan rangkaian bunga dan materi terakhir disampaikan Yiyin Nasihin, SP dengan judul teknik budidaya krisan.
Sebagaimana diinfokan sebelumnya kegiatan pembelajaran siswa SMK yang tengah melaksanakan kegiatan praktik di BSIP Tanaman Hias selenggarakan selama 3 kali dengan metode pembelajaran penyampaian materi dan praktik di ruang Aula BSIP Tanaman Hias