Tingkatkan Produktivitas Pegawai: BSIP Tanaman Hias Adakan Sosialisasi Disiplin Pegawai
Balai Pengujian Standar Instrumen Tanaman Hias (BSIP Tanaman Hias) mengadakan acara sosialisasi dan evaluasi yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan pegawai hari ini rabu (24/4/24).
Dalam arahannya Kasubbag Tata Usaha Dadang Sudarman, S.Kom. memberikan motivasi kepada seluruh pegawai BSIP Tanaman Hias baik PNS maupun Tenaga Kontrak yang mengikuti kegiatan tersebut baik secara langsung maupun secara daring.
Kasubbag Tata Usaha juga menekankan pentingnya disiplin dalam mencapai tujuan bersama. "Disiplin adalah kunci utama kesuksesan, baik dalam pekerjaan maupun kehidupan sehari-hari," ujarnya.
Selain itu, acara ini juga diisi dengan kegiatan interaktif dan diskusi tentang pentingnya mematuhi aturan dan prosedur yang telah ditetapkan oleh institusi.
Para pegawai diajak untuk lebih kompak dan selalu berkomunikaai untuk menyelesaikan berbagai masalah kerja yang dihadapi agar tercipta lingkungan kerja yang lebih produktif dan harmonis.
Turut hadir Ketua Kelompok Kerja PEPH Ronald Bunga Mayang, SP., M.Si. dan Ketua Kelompok Kerja Pengujian Dr. Dedeh Kurniasih yang juga memberikan inspirasi dan dorongan bagi seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kualitas kinerja mereka.